Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Reli Dakar 2022

Nasser Al-Attiyah Puas Dengan Hasil Reli Dakar 2022 Karena Diuntungkan Regulasi

Didit Abdillah - Minggu, 9 Januari 2022 | 11:14 WIB
Nasser Al-Attiyah berada di atas angin untuk bisa meraih gelar juara Reli Dakar 2022.
Red Bull Content Pool
Nasser Al-Attiyah berada di atas angin untuk bisa meraih gelar juara Reli Dakar 2022.

OtoRace.id - Para peserta Reli Dakar 2022 sedang menjalani hari istirahat sehari penuh (8/1) dan jadi saat untuk mengevaluasi pekan pertama. 

Nasser Al-Attiyah makin berkuasa di puncak klasemen sementara Reli Dakar 2022 dengan memimpin 48 menit 54 detik dari Yazeed Al Rajhi di peringkat kedua. 

Meski ada penalti 35 detik, tidak berpengaruh banyak dari segi hasil yang diraih pembalap Toyota Gazoo Racing itu. 

Menurut Nasser Al-Attiyah ini ia diuntungkan dengan perubahan regulasi Reli Dakar 2022 yang membagi T1 dengan beberapa kategori. 

Ada T1.E untuk mobil elektrik atau hybrid, T1+ untuk mobil dengan bentuk yang lebih panjang dan tenaga lebih besar, T1 untuk mobil yang regulasinya sama seperti tahun lalu. 

Toyota Hilux besutan Nasser Al-Attiyah berkiprah di kategori T1+ dan tidak banyak saingan di sana. 

"Jadi saya bisa lebih puas dalam balapan, karena pesaing-pesaing saya tidak begitu banyak," tutur Nasser Al-Attiyah. 

"Hingga tahun lalu, saya digabung dengan para pembalap yang menggunakan boogie, mereka jauh lebih ringan," imbuhnya dalam rilis Dakar. 

"Sampai ada pemisahan kelas ini, persaingan jauh lebih adil dan peluang saya untuk jadi juara juga lebih besar," lanjut pria asal Qatar itu. 

Baca Juga: Tanpa Valentino Rossi, VR46 Kessel Team Podium di Bahrain Gulf 12 Hours 2022

 

Dua pereli legendaris rival utamanya, Stephane Peterhansel dan Carlos Sainz Sr berada di kategori T1E. 

Mereka masih kesulitan beradaptasi dengan mobil listrik Audi RS Q E-Tron yang debut di Dakar tahun ini, sehingga performanya terbilang tidak stabil. 

Pun dengan para kompetitor lainnya seperti Sebastian Loeb dari WRC yang belum begitu impresif dalam kiprahnya di Dakar tahun ini.

Baca Juga: Tahukah Kamu? Ada Mantan Pembalap MotoGP Lain di Reli Dakar 2022 Selain Danilo Petrucci 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : dakar.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa