Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Balap Nasional

Dua Kejurnas Balap Siap Terlaksana di Sirkuit Mandalika

Didit Abdillah - Sabtu, 5 Februari 2022 | 07:00 WIB
Ilustrasi balap turing.
DAB/OtoRace
Ilustrasi balap turing.

OtoRace.id - Setelah menggelar MotoGP Indonesia 2022 (20/3) mendatang, sirkuit Mandalika akan lebih fleksibel dalam menggelar balap. 

Termasuk balapan-balapan dengan level regional Asia dan juga Kejuaraan Nasional atau Kejurnas.

Beberapa Kejurnas kini sedang menjalani diskusi untuk bisa digelar di Mandalika. 

Lantaran para pembalap dan komunitas cukup penasaran untuk balapan di sirkuit Mandalika yang memiliki kualitas balap dunia. 

Seperti balap turing yang identik dengan balap ISSOM, para komunitasnya berniat menggelar satu atau dua seri di Mandalika. 

"Komunitas ETCC (Euro Touring Car Championship) juga sudah bilang ke saya kalau mereka berani menggelar satu atau dua seri di Mandalika," ujar Andhi Satria, Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA). 

"Sempat bertemu dengan Bu Lola (Moenek, GM Sentul Sirkuit) kalau ISSOM bisa saja ada satu seri di Mandalika, kini kami masih membuka peluang dengan promotor-promotor balap di seluruh Indonesia," lanjutnya kepada OtoRace (2/2). 

Lalu untuk Kejurnas lainnya adalah Kejurnas Indonesia Motorsport Series (IMS) yang tahun ini direncanakan kembali digelar. 

Tahun 2020 sudah berencana digelar, tetapi terhenti karena pandemi Covid-19 sampai 2021 lalu. 

Baca Juga: Untuk Bawa Balap Mobil Dunia, Sirkuit Mandalika Siap Dites Sean Gelael Pakai Mobil F2

Kejurnas IMS juga sebagian besar masih akan digelar di sirkuit Sentul, tetapi akan ada satu seri baik di tengah musim atau di akhir musim diselenggarakan di sirkuit Mandalika. 

"Pasti bisa karena sirkuit Mandalika pada awalnya memang didesain untuk balap motor, jadi balap motor sport berlevel Kejurnas akan sangat aman balap di Mandalika," bilang Sadikin Aksa, Waketum Olahraga Sepeda Motor IMI Pusat. 

Ilutrasi balap motor sport
DAB/OtoRace
Ilutrasi balap motor sport

"Jadi bukan tidak mungkin ada Kejurnas IMS digelar di Mandalika, sebab ini juga menjadi pembahasan kami saat Rakernas," imbuhnya. 

Final Kejurnas Motorprix atau Piala Presiden juga berniat digelar di sirkuit Mandalika pada bulan November atau Desember mendatang. 

Pasalnya Final Kejurnas Motorprix wajib digelar di sirkuit permanen, NTB belum pernah menjadi tuan rumah dan ini menjadi kesempatan untuk bisa digelar di Mandalika. 

Baca Juga: Siap Menuju Mandalika, Wahyu Aji Trilaksana Tak Sabar Hadapi ARRC Indonesia 2022

 

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa