Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil Tes Moto3 Portimao Hari Kedua - Bestlap Mario Suryo Aji Semakin Tajam, Tatsuki Suzuki Masih Tercepat

Eka Budhiansyah - Senin, 21 Februari 2022 | 09:07 WIB
Mario Aji di tes Moto3 Portimao 2022
MotoGP
Mario Aji di tes Moto3 Portimao 2022

OtoRace.id - Pembalap Indonesia Mario Suryo Aji kembali menjalani sesi tes Moto3 di sirkuit Portimao, Potugal (20-22/2) demi menatap musim Moto3 2022.

Memasuki hari kedua tes Moto3 Portimao, Mario Suryo Aji mengalami peningkatan yang signifkan dalam catatan waktunya.

Mario Suryo Aji yang tergabung dalam tim Honda Team Asia ini mampu menembus bestlap terbaik 1;48,692 detik.

Bestlap terbaik tersebut digapai pembalap asal Magetan, Jawa Timur ini dalam sesi pagi hari.

Sebab di sesi siang hari, catatan waktu terbaik pembalap akrab disapa Mario Aji ini hanya meraih 1;49,233 detik.

Tetapi setidaknya, catatan waktu yang dibuat Mario Aji di hari kedua sudah lebih tajam jika dibandingkan dengan tes Moto3 Portimao hari pertama.

Pasalnya di hari pertama, berdasarkan hasil gabungan sesi pagi hingga sore hari, Mario Aji hanya berhasil mencatatkan bestlap 1;49,548 detik.

Sirkuit Portimao sendiri nampak tidak asing bagi pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) ini.

Pasalnya, pemilik nomor start 64 tersebut juga sudah beberapa kali berlaga di sirkuit Portimao ketika bertarung di ajang Red Bull Rookies.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa