OtoRace.id - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia mengatakan bahwa timnya memiliki motor yang unik dan sulit ditiru oleh orang lain.
Itulah mengapa Francesco Bagnaia makin percaya diri menatap jalannya musim 2022 mendatang.
Ducati memang diklaim memiliki motor kompetitif untuk menyambut MotoGP 2022.
Semua kru sudah bekerja keras pada jeda antar musim untuk mendesain kuda besi terbaru yang lebih garang.
Dalam tes pramusim MotoGP 2022, Francesco Bagnaia sudah cukup puas dengan peningkatan performa yang ditunjukkan.
Francesco Bagnaia senang karena motor Ducati, Desmosedici GP22 memiliki pesona yang sulit disamai oleh tim pabrikan lain manapun.
"Saya sangat senang. Saya sudah tidak sabar untuk memulai MotoGP 2022," kata Bagnaia dikutip OtoRace.id dari Motosan.es.
"Musim dingin ini kami melakukan pekerjaan hebat. Ducati telah bekerja keras dengan motor anyar dan kami melakukan apapun untuk menemukan formula terbaik," jelasnya.
"Saya merasa bahwa kami siap untuk memulai musim ini," ucap Bagnaia.
Baca Juga: Francesco Bagnaia Perpanjang Kontrak Bersama Ducati, Ini Daftar Sementara Pembalap MotoGP 2023
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Motosan.es |
KOMENTAR