Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Qatar 2022

Tinggal Seminggu Lagi, Awas Jadwal MotoGP Qatar 2022 di Sirkuit Losail Dimulai Dua Jam Lebih Awal

Eka Budhiansyah - Minggu, 27 Februari 2022 | 12:00 WIB
MotoGP Qatar 2022 akan dipentas lebih awal jika dibandingkan dengan MotoGP Qatar 2021
MotoGP
MotoGP Qatar 2022 akan dipentas lebih awal jika dibandingkan dengan MotoGP Qatar 2021

OtoRace.id - Seri perdana MotoGP 2022 hanya tinggal menghitung hari.

MotoGP Qatar 2022 di sirkuit Losail menjadi seri pembuka untuk 21 seri yang akan berlangsung di MotoGP 2022.

Seri MotoGP Qatar 2022 menjadi menarik untuk disimak lantaran sirkuit Losail akan menjadi pembuktian siapa pabrikan motor yang paling siap menghadapi paruh musim pertama MotoGP 2022.

Apalagi, sebelumnya para pembalap dan tim serta pabrikan, sudah melakukan uji coba pada tes pramusim di sirkuit Sepang dan sirkuit Mandalika pada awal Februari lalu.

Beragam part baru, sasis dan aerofairing telah dicoba di tes Pramusim MotoGP Malaysia dan tes MotoGP Indonesia 2022.

Seperti halnya Honda yang mengklaim kalau Honda RC213V 2022 merupakan motor serba baru.

Tak kalah dengan Honda, Ducati juga mengklaim hal serupa untuk motor MotoGP mereka Ducati GP22 yang memiliki banyak part baru.

Lain halnya dengan KTM yang hanya melakukan sedikit perubahan di KTM RC16 2022, lantaran ingin berfokus pada pemakaian ban yang lebih lunak agar bisa kompetitif.

Begitu juga dengan Yamaha, dimana pabrikan mengklaim kalau sudah banyak pengembangan yang dilakukan di YZR-M1 2022, namun Sang Pembalapnya yaitu Fabio Quartararo masih berkata kalau tidak terlalu banyak perubahan pada top speed.

Baca Juga: Dijatuhi Sanksi Doping, Apa Sih Aktivitas Andrea Iannone Sejak Keluar Dari MotoGP?

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa