Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Qatar 2022

Marahnya Aleix Espargaro Nyaris Tabrak Maverick Vinales di FP2 MotoGP Qatar 2022

Nur Pramudito - Sabtu, 5 Maret 2022 | 10:06 WIB
Aleix Espargaro dan Maverick Vinales nyaris tabrakan saat mencoba catatkan waktu tercepat di sesi FP2 MotoGP Qatar 2022
MotoGP
Aleix Espargaro dan Maverick Vinales nyaris tabrakan saat mencoba catatkan waktu tercepat di sesi FP2 MotoGP Qatar 2022

OtoRace.id - MotoGP 2022 resmi dibuka di sirkuit Losail, Qatar akhir pekan ini.

Para pembalap sudah beraksi pada sesi FP1 dan FP2 MotoGP Qatar 2022 pada Jum’at (4/3).

Dua pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales nyaris tabrakan saat mencoba catatkan waktu tercepat di sesi FP2 MotoGP Qatar 2022.

Meskipun terhambat Maverick Vinales saat berusaha mencatatkan waktu tercepat, Aleix Espargaro tetap santai dan senang dengan hasilnya.

Keduanya nyaris bertabrakan dan terjatuh karena Maverick Vinales tiba-tiba melambat tepat di depan Aleix Espargaro saat di tikungan Tikungan 13.

Beruntung Aleix Espargaro dapat menghindar dan tak terjatuh di FP2 MotoGP Qatar 2022.

"Harinya bagus dan kepercayaan diri saya lebih tinggi dari sebelumnya dalam karir saya," kata Aleix Espargaro dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Tes tetaplah tes, jadi saya tidak yakin bagaimana hari pertama musim ini akan berjalan," sambungnya.

"Namun, kami membuktikan bahwa Aprilia kompetitif karena kami memimpin sebagian besar waktu di kedua sesi Latihan bebas," terangnya.

Baca Juga: Komentar Mario Aji yang Punya Penampilan Menjanjikan Untuk Moto3 Qatar 2022

Aleix Espargaro kemudian menjelaskan kronologi insiden dengan tandem barunya itu.

"Sayangnya saya tidak bisa menggunakan ban baru di akhir sesi karena saya sangat dekat dengan Vinales di bagian akhir lintasan," ucapnya.

"Saya hampir menghantamnya dan kami bisa saja jatuh. Waktu saya sampai saat itu sangat cepat, mungkin tidak akan cukup untuk posisi pertama, tapi untungnya tidak tabrakan," kisahnya.

Lebih lanjut, Aleix Espargaro mengatakan Maverick Vinales langsung minta maaf setelah insiden tersebut.

"Vinales langsung meminta maaf. Dia mengatakan bahwa dia tidak mendengar atau melihat saya," tambahnya.

"Sesuatu seperti itu bisa terjadi, kesalahan manusia dan hanya itu," tutupnya.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa