Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2022

Diplopia Marc Marquez Kumat, Pembalap Ini Siap Jadi Pengganti di MotoGP Argentina 2022

Nur Pramudito - Jumat, 25 Maret 2022 | 12:00 WIB
Stefan Bradl mengaku siap menggantikan Marc Marquez yang diduga bakal absen di balapan MotoGP Argentina 2022
MotoGP
Stefan Bradl mengaku siap menggantikan Marc Marquez yang diduga bakal absen di balapan MotoGP Argentina 2022

OtoRace.id - Test rider Honda, Stefan Bradl mengaku siap menggantikan Marc Marquez yang diduga bakal absen di balapan MotoGP Argentina 2022.

Bagi Stefan Bradl, cedera yang dialami Marc Marquez sangatlah parah dan karena itu ia sudah berpikir Honda mungkin akan memanggilnya sebagai pembalap pengganti.

Pria berkebangsaan Jerman itu pun telah mengikuti lebih banyak balapan untuk Repsol Honda pada 2020 dan 2021 sebagai pengganti Marc Marquez.

Catatan ini menunjukkan bahwa Stefan Bradl dinilai berpeengalaman untuk menggantikan Marc Marquez, terutama di MotoGP Argentina dan Amerika Serikat.

Stefan Bradl sendiri merasakannya setelah mengetahui bahwa Marquez terjatuh dan saat ini dinyatakan menderita diplopia.

Kondisi ini membuat Bradl semakin yakin bahwa dirinya akan menggantikan The Baby Alien untuk sementara waktu.

"Saya ada di sana (Mandalika) sebagai komentator untuk ServusTV," kata Bradl dikutip Otorace.id dari Speedweek.

"Ketika saya melihat kecelakaan saat pemanasan, pikiran bahwa saya akan segera menggantikannya muncul di kepala saya," lanjutnya

"Itu logis, karena saya pernah mengalami ini beberapa kali di masa lalu," sambung Bradl.

Baca Juga: Kawasaki Ninja 250 Manual Tech Motul Sniper Ancaman Kuat ARRC Thailand 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa