Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Argentina 2022

MotoGP Argentina 2022 - Mario Aji Kejar Hasil Lebih Baik Dari Mandalika

Didit Abdillah - Jumat, 1 April 2022 | 17:22 WIB
Mario Aji mendapatkan dua point kala Moto3 Indonesia di Mandalika. Hadapi Moto3 Argentina pekan ini punya target yang jauh lebih tinggi.
Honda Team Asia
Mario Aji mendapatkan dua point kala Moto3 Indonesia di Mandalika. Hadapi Moto3 Argentina pekan ini punya target yang jauh lebih tinggi.

OtoRace.id - Dua seri sudah berlalu, dua poin juga yang sudah didapatkan Mario Suryo Aji dalam debutnya di Moto3 2022. 

Poin yang ia dapatkan kala balapan kandang, Moto3 Indonesia di sirkuit Mandalika (20/3) lalu. 

Meski mengalami masalah, performa Mario Aji patut diacungi jempol lantaran bisa start Moto3 Indonesia 2022 pada barisan paling depan. 

Sebuah sejarah baru bagi pembalap Indonesia di kancah Grand Prix dan ini menjadi motivasi bagi Mario Suryo Aji. 

Ini membuktikan kalau pembalap Honda Team Asia itu punya kapabilitas untuk bisa bersaing di barisan depan. 

Sekarang Mario Aji sudah berada di Termas de Rio Hondo untuk menjalani MotoGP Argentina kelas Moto3. 

"Ini adalah sirkuit yang benar-benar baru bagiku dan targetnya adalah beradaptasi secepat mungkin, serta belajar lebih cepat," kata Mario Aji dalam rilis Honda Team Asia. 

"Karena target saya untuk Moto3 Argentina ini adalah mendapatkan hasil yang lebih baik dibandingkan di Mandalika," imbuhnya. 

Pembalap berjuluk Super Mario ini juga hanya mengandalkan video dari tahun 2019 kala MotoGP Argentina masih diselenggarakan. 

Baca Juga: Sangat Aneh, Jack Miller Start Jauh di Depan Pembalap Lain di MotoGP Argentina

Saat itu, Mario baru debut di kancah Eropa dengan berkiprah di CEV Moto3, sehingga ia butuh banyak data dan masukan. 

Jika di Mandalika Mario bisa finish di posisi 14, maka kini ia harus finish lebih baik dari posisi itu jika memang menargetkan untuk hasil yang lebih baik dari sebelumnya. 

Kini Mario tidak sendirian membela Honda Team Asia karena rekan setimnya, Taiyo Furusato dinyatakan fit untuk balapan. 

Taiyo Furusato mengalami cedera usai tes pramusim dan harus absen dua seri pertama, ia adalah juara umum Asia Talent Cup 2021. 

Loncatan tinggi dari ATC langsung ke Moto3. 

Baca Juga: Di IIMS 2022, KTM Jelaskan Akan Bawa Pembalap MotoGP ke Indonesia Tahun Depan

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Honda Team Asia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa