OtoRace.id - Pembalap Suzuiki Ecstar, Joan Mir kecewa dengan hasil balapan di MotoGP Argentina 2022.
Joan Mir mengatakan seharusnya ia bisa dapat posisi lebih baik lagi di balapan yang digelar di Sirkuit Termas de Rio Hondo tersebut.
Bahkan, Joan Mir hampir tembus podium di MotoGP Argentina 2022.
Memulai balapan dari posisi kedelapan, Joan Mir harus puas finis posisi keempat di MotoGP Argentina 2022, Senin (4/4/2022).
Sedangkan rekan setimnya, Alex Rins berhasil menembus posisi tiga besar.
Seusai balapan, Joan Mir mengakui GSX-RR menunjukkan kecepatan bagus selama balapan MotoGP Argentina 2022.
Namun, ia menilai jika bisa memulai balapan dari posisi terdepan, pasti akan mendapatkan hasil lebih bagus.
"Saya pikir dengan kecepatan yang berhasil kami atur, kami bisa finis di posisi yang jauh lebih baik jika start dari posisi terdepan," kata Joan Mir dikutip OtoRace.id dari Paddock-GP.
Pembalap 24 tahun itu mengatakan kehilangan banyak waktu untuk menyalip Takaaki Nakagami (LCR Honda) dan Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team).
Baca Juga: Alex Rins Buka Puasa Podium Bagi Suzuki, Optimis Hadapi MotoGP Amerika 2022
Joan Mir pun harus bersabar di belakang Pol Espargaro (Repsol Honda).
"Saya kehilangan banyak waktu untuk menyalip Takaaki Nakagami, lalu Luca Marini, dan kemudian saya berada di belakang Pol Espargaro," jelas Mir.
"Di lap-lap terakhir kecepatan saya meingkat, dan jika Anda membandingkan waktu saya dengan para pembalap terdepan maka Anda dapat melihat bahwa saya lebih cepat," ucapnya.
Lebih lanjut, Joan Mir mengatakan hal tersebut adalah penting untuk dilakukan.
"Ini adalah parameter penting, dan itulah cara saya tahu kami berada di jalur yang benar," tuturnya.
Joan Mir akan menjalani seri keempat bertajuk MotoGP Amerika 2022 pada 8-10 April mendatang.
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
KOMENTAR