Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Amerika Serikat 2022

Ternyata Balap Nahan Mules, Pol Espargaro Senang Tetap Ada Point di MotoGP Amerika Serikat 2022

Didit Abdillah - Selasa, 12 April 2022 | 18:45 WIB
Keracunan makanan sejak hari Jumat, kondisi fisik mempengaruhi performa Pol Espargaro pada balapan MotoGP Amerika Serikat 2022.
Repsol Media Service
Keracunan makanan sejak hari Jumat, kondisi fisik mempengaruhi performa Pol Espargaro pada balapan MotoGP Amerika Serikat 2022.

OtoRace.id - Bukan pekan yang bagus bagi Pol Espargaro selama berada di Austin untuk menjalani MotoGP Amerika Serikat 2022 (8-10/4) lalu. 

Sejak hari jumat atau sesi latihan pertama, Pol Espargaro merasa ada yang tidak beres dengan sistem pencernaannya. 

Setelah melakukan pengecekan kesehatan, dipastikan kalau Pol Espargaro mengalami keracunan akibat makanan. 

Ini pun berdampak pada performa balapnya yang agak kendur, tetapi ia masih beruntung dari segi kombinasi waktu bisa langsung lolos ke Q2. 

Namun pembalap Repsol Honda Team itu masih bisa menjalani balapan dengan cukup baik karena finish di posisi 13 dan mencetak tiga point. 

Siapa sangka dari 20 lap yang sudah dilakukan, Pol Espargaro menahan rasa sakit perut selama balapan. 

"Ini adalah balapan yang sulit, saya benar-benar kelelahan setelah kembali ke paddock," tutur Pol Espargaro dilansir dari Paddock GP. 

"Saat balapan dan rasa sakit perut saya kambuh, tidak ada yang bisa menolong dan tidak mungkin kembali ke paddock untuk minum obat," selorohnya. 

"Ini adalah balapan MotoGP tersulit sepanjang karier saya. Di sisa 10 lap saya sudah menyerah dan ingin selesai, tetapi saya sudah di posisi point, sayang kalau ditinggal," Polycio menambahkan. 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Paddock GP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa