Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2022

Yamaha Siapkan Rencana Cadangan Jika Fabio Quartararo Hengkang di MotoGP 2023

Nur Pramudito - Jumat, 29 April 2022 | 06:35 WIB
Fabio Quartararo minta gaji tinggi, pabrikan Yamaha mulai siapkan rencana cadangan untuk MotoGP 2023
MotoGP
Fabio Quartararo minta gaji tinggi, pabrikan Yamaha mulai siapkan rencana cadangan untuk MotoGP 2023

Mahe tengah menjalin kontak dengan tiga pabrikan papan atas lainnya pada MotoGP yaitu Honda, Ducati, dan Suzuki.

Ducati, yang sudah mempunyai Francesco Bagnaia untuk musim depan, mempertimbangkan salah satu di antara Enea Bastianini, Jorge Martin, dan Jack Miller.

Sementara Suzuki telah memiliki keinginan kuat untuk mempertahankan duet Joan Mir dan Alex Rins pada musim depan.

Honda hingga kini belum memperpanjang kontrak Pol Espargaro yang performa buruk hingga MotoGP Portugal.

Bisa jadi jawaban bagi Honda, Quartararo diyakini akan menjadi rekan setim yang cocok untuk Marc Marquez.

Yamaha pun sudah memiliki rencana jika Quartararo bergabung dengan Honda.

Pabrikan asal Jepang tersebut kini melakukan pendekatan pembalap KTM, Miguel Oliveira.

Kebetulan kontrak Miguel Oliveira bersama KTM juga akan habis setelah MotoGP musim 2022 berakhir.

Yamaha harus bekerja keras lantaran CEO KTM, Stefan Pierer akan berusaha mempertahankan Miguel Oliveira dalam bursa kontrak pembalap MotoGP.

Baca Juga: Tatap MotoGP Spanyol 2022, Fabio Quartararo Siap Ulangi Hasil Gemilang di Seri Portugal

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : The-race.com,tuttomotoriweb.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa