Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Catalunya 2022

Ditabrak Takaaki Nakagami, Alex Rins Kesal dengan Keputusan Steward di MotoGP Catalunya 2022

Nur Pramudito - Senin, 6 Juni 2022 | 08:37 WIB
Soal Insiden Bersama Takaaki Nakagami, Alex Rins Kesal dengan Steward di MotoGP Catalunya 2022
MotoGP
Soal Insiden Bersama Takaaki Nakagami, Alex Rins Kesal dengan Steward di MotoGP Catalunya 2022

OtoRace.id - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins jadi salah satu korban insiden kecelakaan di MotoGP Catalunya 2022, usai motornya ditabrak oleh Takaaki Nakagami.

Alex Rins lantas mengeluhkan kinerja stewards yang dianggap tidak layak berada di level MotoGP.

Seperti diketahui, Balapan MotoGP Catalunya 2022 diwarnai kecelakaan parah di tikungan pertama selepas start, Minggu (5/6/2022).

Tiga pembalap yakni Takaaki Nakagami (LCR Honda), Alex Rins (Suzuki Ecstar), dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) langsung gagal finis.

Kecelakaan dipicu oleh manuver Takaaki Nakagami di tikungan pertama selepas start.

Dia hendak menyalip Alex Rins dari bagian dalam, tetapi terlambat mengerem.

Alhasil, kepala Takaaki Nakagami menghantam ban dan bagian belakang motor Francesco Bagnaia hingga terjatuh.

Beruntung, tidak ada cedera berarti yang dialami Takaaki Nakagami dan  Francesco Bagnaia.

Hanya saja, pergelangan tangan kiri Aex Rins retak dan harus dibebat.

Alex Rins mengalami retak pada pergelangan tangan kiri setelah insiden MotoGP Catalunya 2022
Twitter/SuzukiMotoGP
Alex Rins mengalami retak pada pergelangan tangan kiri setelah insiden MotoGP Catalunya 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : The-race.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa