Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2022

Honda Keluhkan Balapan MotoGP Membosankan, Bos Dorna Sports Bilang Begini

Nur Pramudito - Selasa, 14 Juni 2022 | 17:08 WIB
 CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta menanggapi keluhan honda yang menyebut balapan MotoGP membosankan
MotoGP
CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta menanggapi keluhan honda yang menyebut balapan MotoGP membosankan

"Tidak pernah ada masalah overtaking. Saat ini ada dua parameter yakni keselamatan dan keberlanjutan, mesin yang lebih efisien dan ekonomi berkepanjangan di balapan," kata Ezpeleta dikutip OtoRace.id dari Motosan.es.

"Sudah ada berapa tim yang mundur? Saat ini tim satelit bisa terus lanjut balapan," ungkap Ezpeleta.

Keluhan Honda tak sebatas penggunaan teknologi yang makin canggih.

Banyaknya seri yang digelar juga dinilai membuat balapan kurang kompetitif.

Pembalap harus mampu tampil selama lebih dari delapan bulan kompetisi terus menerus, waktu yang sangat lama untuk kompetisi di level atas.

Menanggapi hal itu, Ezpeleta juga mengatakan saat ini seluruh pembalap yang berlaga di MotoGP sangat kompetitif, tidak ada satu yang menonjol di antara lainnya.

"Kejuaraan dunia saat ini sudah berbeda dengan tahun 1980-an. Seluruh pembalap bagus dan beberapa luar biasa," terangnya.

"Hal yang berubah adalah mereka tambah kompetitif. Ada faktor penting lain seperti keberuntungan. Setelah kecelakaan Anda mungkin terluka atau tidak," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Motosan.es

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa