OtoRace.id - Pihak Formula E Operations (FEO) mengumumkan jadwal Formula E 2023 yang terdiri dari 18 seri musim depan.
Menarik kala melihat jadwal balap Formula E Jakarta 2023 yang masih digelar awal Juni (3-4/6).
Uniknya Formula E Jakarta 2023 akan menggelar dua balapan semusim atau double header usai menimbang tingginya minat penonton di Indonesia.
Double header di Formula E Jakarta ini juga menjadi masukan dari para pembalap juga penggemar.
Kini mempertimbangkan untuk menggelar balap malam atas masukan dari para pembalap agar balapan menjadi lebih nyaman bagi pembalap juga penonton.
"Ya kami mendapatkan banyak masukan untuk menggelar balap malam di Formula E Jakarta, sehingga ini akan kami tampung," kata Alberto Longo, COO Motorsport FEO.
"Kami akan berkoordinasi dengan JakPro (promotor lokal) dan Pak Anies Baswedan mengenai sarana yang dipersiapkan untuk balap malam," imbuhnya setelah Formula E Jakarta 2022.
"Butuh pencahayaan yang maksimal dan mendukung, saya rasa JakPro bisa memenuhi itu karena sirkuit sudah selesai dibangun dan bisa jadi lebih baik," lanjutnya.
Tahun depan juga menjadi musim pertama mobil Formula E Gen 3 dengan kapasitas baterai yang lebih tinggi.
Baca Juga: Jadwal Sementara Formula E 2023 Diumumkan, Jakarta Bakal Gelar Dua Balapan
Tak pelak dengan pengisian baterai yang lebih tinggi dan juga pencahayaan sirkuit yang mumpuni, kapasitas listrik harus jauh lebih besar daripada musim ini.
Kini belum ada aktivitas lagi di sirkuit Formula E Jakarta yang sedang dipersiapkan untuk digunakan pada ajang balap nasional.
Belum dipastikan apakah akan digunakan untuk kompetisi balap turing atau balap gokart di sirkuit sepanjang 2,4 km itu.
Baca Juga: Butuh Liburan, Enea Bastianini Siap Bangkit di Paruh Kedua MotoGP 2022
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR