Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2022

Alami Masa Sulit di MotoGP, Franco Morbidelli Akui Dapat Kekuatan dari Valentino Rossi

Nur Pramudito - Senin, 11 Juli 2022 | 12:20 WIB
Tengah berada di situasi sulit di MotoGP, Franco Morbidelli menyebut bahwa Valentino Rossi senantiasa memberinya kekuatan
MotoGP
Tengah berada di situasi sulit di MotoGP, Franco Morbidelli menyebut bahwa Valentino Rossi senantiasa memberinya kekuatan

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli mengaku mendapat kekuatan dari Valentino Rossi untuk hadapi masa sulit di MotoGP.

Valentino Rossi yang berstatus legenda MotoGP merupakan mentor Franco Morbidelli.

Seperti diketahui, Franco Morbidelli merupakan anggota akademi balap milik Valentino Rossi, VR46 Riders Academy.

Pamor murid Valentino Rossi ini menurun drastis pada dua musim terakhir.

Pembalap asal Italia tersebut mengalami puncak kejayaan pada MotoGP 2020, saat dirinya keluar sebagai runner up.

Sayang, performa Morbidelli menurun drastis sejak membela tim pabrikan Yamaha pada pertengahan musim MotoGP 2021.

Badai cedera serta kinerja motor yang tak maksimal membuatnya tertahan di papan bawah klasemen musim ini.

Meski demikian, Morbidelli mengaku tak menyesal pindah ke tim pabrikan.

Menurutnya, ini adalah tempat terbaik yang bisa ditempatinya saat ini.

Baca Juga: Bos Yamaha Jelaskan Masalah Pada Franco Morbidelli yang Kesulitan di Tim Pabrikan

"Menjadi pembalap tim pabrikan adalah hal terbaik yang pernah terjadi dalam karier saya," kata Morbidelli, dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Rasanya sangat hebat bisa membalap dengan tim yang punya paket paling komplet, dengan motor terbaik dan di samping pembalap terbaik," tuturnya murid Valentino Rossi ini.

Morbidelli pun tak menampik bahwa dirinya sempat rendah diri saat melihat rekan setimnya, Fabio Quartararo mampu menorehkan hasil positif dengan motor sama persis.

"Fabio Quartararo membalap dengan cukup baik di atas motor YZR-M1. Ini berarti saya seharusnya punya potensi untuk meraih hasil yang sama dengan paket motor ini," jelasnya.

"Sayangnya, untuk saat ini saya sedikit tertahan. Juga, tubuh saya rasanya terbakar setiap kali membalap," sambung Morbidelli.

Sebagai anak didik dan mantan rekan setim Valentino Rossi, Morbidelli pun menceritakan kesulitannya kepada sang mentor.

"Ya, kami sering kali membahas tentang hal ini. Dia selalu memberi saya kekuatan," kisah Morbidelli.

Untuk saat ini, posisi Morbidelli di Monster Energy Yamaha cukup aman.

Ia terikat kontrak dengan pabrikan Yamaha hingga akhir 2023.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa