OtoRace.id - Bos tim RNF Racing, Razlan Razali, membocorkan target Aprilia kepada timnya di MotoGP 2023.
Razlan Razali menyebut bahwa Aprilia ingin RNF Racing menjadi tim satelit yang bisa membantu perkembangan motor tim pabrikan mereka di MotoGP 2023.
Seperti diketahui, RNF Racing diikat kontrak dua tahun oleh Aprilia mulai MotoGP 2023.
Razlan Razali sebelumnya mengaku kurang puas dengan tawaran baru Yamaha yang telah bekerjasama sejak 3,5 musim terakhir.
Aprilia sendiri baru musim depan memiliki tim satelit di ajang MotoGP.
Oleh karena itu, mereka sangat ingin memanfaatkan dua motor tambahan tersebut nanti untuk mengembangkan RS-GP yang dipakai oleh Aleix Espargaro dan Maverick Vinales tahun depan.
Razali mengaku antusias untuk menjalani tantangan barunya untuknya dari tim pabrikan Aprilia.
Pria asal Malaysia itu pun membeberkan langkah awal yang akan diambilnya untuk membangun motor di tim satelit Aprilia.
"Basis kami adalah versi terakhir dari motor (Aprilia) tahun ini, yang akan digunakan di Valencia," kata Razali dikutip OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.it.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
KOMENTAR