Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kedatangan Tim Satelit RNF Racing, Aprilia Bakal Makin Sibuk di MotoGP 2023

Nur Pramudito - Selasa, 26 Juli 2022 | 12:20 WIB
Mendapat tim satelit RNF Racing, pabrikan Aprilia diyakini bakal semakin sibuk pada MotoGP 2023 mendatang
MotoGP
Mendapat tim satelit RNF Racing, pabrikan Aprilia diyakini bakal semakin sibuk pada MotoGP 2023 mendatang

OtoRace.id - Direktur teknis Aprilia Racing, Romano Albesiano, mengatakan timnya akan makin sibuk dengan kedatangan RNF Racing sebagai tim satelit di MotoGP 2023.

Soalnya Aprilia akan mempersiapkan banyak mesin untuk tim satelit RNF Racing di MotoGP 2023.

Seperti diketahui, Aprilia baru saja kedatangan RNF Racing sebagai tim satelit yang hengkang dari Yamaha pada MotoGP 2023.

Tim satelit RNF Racing terikat kontrak dua tahun oleh Aprilia mulai musim depan.

Aprilia berusaha memanfaatkan dua motor tambahan di MotoGP 2023.

Hal itu demi mengembangkan motor Aprilia, RS-GP yang dipakai oleh Aleix Espargaro dan Maverick Vinales tahun depan.

Apalagi Aprilia bakal kehilangan status konsensi pada musim depan setelah merebut podium secara berurutan, sekaligus kemenangan yang direbut Aleix Espargaro.

Konsesi adalah tim yang mendapatkan banyak dispensasi supaya bisa bersaing dengan pabrikan top di MotoGP.

Dispensasi itu contohnya bisa memakai sampai 9 mesin untuk satu pembalap, tidak ada batasan pengembangan mesin, dan punya jatah enam pembalap wildcard selama semusim.

Baca Juga: CEO Aprilia Racing Tiba-tiba Merasa Takut Pada KTM di MotoGP

"Di markas kami akan semakin rumit. Karena kami akan dipaksa untuk mengubah beberapa hal di dalam struktur," kata Albesiano dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Mungkin kami harus mempekerjakan teknisi lebih banyak," jelas Albesiano.

Dengan fakta Aprilia kehilangan konsensi dan bertambahnya motor dalam waktu bersamaan, Aprilia akan sangat sibuk.

Kini, mereka harus merencanakan alokasi mesin.

"Semuanya akan menjadi lebih rumit. Dan keadaan ini akan terjadi pada musim pada saat kami akan kehilangan konsensi," imbuhnya.

"Jadi keadaan akan lebih sulit dalam hal perencanaan mesin," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa