Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terancam Pensiun, Andrea Dovizioso Tolak Tawaran Jadi Race Director MotoGP

Didit Abdillah - Rabu, 27 Juli 2022 | 11:35 WIB
Andrea Dovizioso terancam pensiun di musim depan karena tidak ada tim yang menawarkannya. Pinangan sebagai race director pun ia tolak untuk saat ini.
Instagram.com/andreadovizioso
Andrea Dovizioso terancam pensiun di musim depan karena tidak ada tim yang menawarkannya. Pinangan sebagai race director pun ia tolak untuk saat ini.

OtoRace.id - Andrea Dovizioso sempat merasakan pensiun cepat pada tahun 2021 dan baru kembali balapan di penghujung musim. 

Ia bergabung dengan Petromas Yamaha SRT sampai berubah nama menjadi WithU RNF Racing sampai saat ini. 

Namun performa yang menurun drastis dibandingkan saat ia membela Yamaha, membuat Andrea Dovizioso tak mendapatkan tawaran untuk musim depan. 

Bahkan pembalap yang kini sudah berusia 36 tahun itu terancam kembali pensiun dengan durasi yang jauh lebih panjang. 

Sampai saat ini, tawaran untuk Andrea Dovizioso justru bukan sebagai pembalap, melainkan sebagai race director MotoGP dan steward di FIM. 

"Satu-satunya tawaran yang datang padaku justru datang dari FIM karena saya cukup tertarik menjabat sebagai steward beberapa tahun lalu," tutur Andrea Dovizioso. 

"Namun untuk saat ini, saya belum bisa menerima tawaran tersebut, tetapi saya tidak menutup pintu, hanya ingin menjadi pembalap lebih lama," lanjutnya dikutip dari Corsedimoto. 

Belum pasti kompetisi apa yang akan digeluti Andrea Dovizioso, meski pembalap asal Italia itu punya ketertarikan untuk mengikuti motocross. 

Baik itu kancah nasional atau Eropa, Andrea Dovizioso kini lebih condong ke motocross juga karena punya kerjasama dengan Alpinestars. 

Baca Juga: Usai Raih Podium Bersama Aprilia, Maverick Vinales Tertantang Raih Hasil Lebih Tinggi di MotoGP 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa