Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Buktikan Yamaha Salah, Aprilia Yakin Maverick Vinales Punya Potensi Besar

Nur Pramudito - Selasa, 2 Agustus 2022 | 12:05 WIB
Buktikan Yamaha salah, Bos Aprilia, Massimo Rivola merasa Maverick Vinales memiliki potensi besar di MotoGP
MotoGP
Buktikan Yamaha salah, Bos Aprilia, Massimo Rivola merasa Maverick Vinales memiliki potensi besar di MotoGP

OtoRace.id - CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola merasa Maverick Vinales memiliki potensi besar usai meninggalkan Yamaha.

Tinggalkan Yamaha pada pertengahan musim lalu, Maverick Vinales memang cukup kesulitan untuk beradaptasi menggunakan motor Aprilia.

Setelah meninggalkan Yamaha, akhirnya Maverick Vinales berhasil mendapatkan podium pertama bersama Aprilia pada MotoGP Belanda 2022.

Massimo Rivola merasa Maverick Vinales memiliki potensi yang besar untuk bisa memaksimalkan potensi motor dari RS-GP.

Meski sejauh ini masih kesulitan, Massimo Rivola memastikan Aprilia akan mendukung penuh agar Maverick Vinales bisa bersaing di barisan terdepan.

"Saya pikir Maverick masih memiliki banyak potensi. Kami memiliki banyak kepercayaan padanya," kata Massimo Rivola dikutip OtoRace.id dikutip dari Speedweek.

Selain itu, Rivola juga tidak mempermasalahkan lambatnya perkembangan yang ditunjukan oleh Vinales.

Sebab, Rivola meyakini bahwa tidak mudah untuk bisa beradaptasi dengan baik dengan mesin dan segala aspek yang baru.

Sebelum gabung Aprilia yang pakai konfigurasi mesin V4, Maverick Vinales mengunakan mesin inline 4 selama 6 setengah tahun (Suzuki dan Yamaha).

Baca Juga: Awas, Jadwal MotoGP Inggris 2022 di Sirkuit Silverstone Ada Yang Beda

"Tetapi Anda harus ingat bahwa dia mengendarai sepeda inline 4 selama lebih dari enam setengah tahun sebelum dia datang kepada kami," terangnya.

"Jika dia datang kepada kami sebagai pemula, mungkin akan lebih mudah baginya. Tapi saya sangat yakin Maverick akan memenuhi semua harapan kami," sambungnya.

Bahkan, Rivola menegaskan bahwa Aprilia belum memiliki nial untuk mencari pengganti Vinales dalam waktu dekat.

Dirinya pun memastikan Aprilia tidak tergoda dengan banyaknya rider papan atas yang masih tersedia.

"Kami bahkan tidak mempertimbangkan untuk mengganti Maverick di masa depan," terangnya.

"Meskipun pasar pembalap sangat sibuk dan beberapa pembalap top tersedia dengan harga yang wajar," lanjut Rivola.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa