OtoRace.id - Sesi latihan ketiga atau FP3 MotoGP Austria 2022 di sirkuit Red Bull Ring (20/8) sudah memanas sedari awal.
Johann Zarco langsung gaspol di rerata 1 menit 29 detik, kombinasi soft-medium menjadi pilihan ban yang tepat bagi pembalap Prima Pramac Racing.
Jelas menjadi ritme balap yang apik bagi Johann Zarco karena ban belakang dengan kompon medium atau hard menjadi pilihan tepat untuk balapan di Austria.
Semua pembalap menjajal ban belakang dengan kompon yang lebih keras dibandingkan sesi latihan kedua.
Pun dengan suhu aspal yang kian panas membuat durabilitas ban harus menjadi prioritas sebelum menjalani simulasi balap di FP4 nanti.
Setelah berlalu 20 menit, giliran Jack Miller yang memimpin catatan waktu pada sesi FP3 MotoGP Austria 2022.
Pembalap Ducati Lenovo Team itu menorehkan 1;29,787, tetapi kini juga ada kejutan dari Joan Mir.
Joan Mir menempati peringkat kedua hanya terpaut waktu 0,025 detik dari Jack Miller, kejutan yang cukup baik dari Joan Mir.
Lantaran pada beberapa seri terakhir pembalap Team Suzuki Ecstar itu kerap bermasalah dalam menemukan ritme balap yang tepat.
Baca Juga: Hasil FP3 Moto3 Austria 2022 - Mario Aji Belum Tampil Maksimal, Deniz Oncu Tercepat
Editor | : | Nur Pramudito |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR