OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha berhasil merusak pesta Ducati di balapan MotoGP Austria 2022.
Fabio Quartararo merusak pesta Ducati usai meraih podium kedua di MotoGP Austria 2022.
Ducati meraih double podium di MotoGP Austria 2022, Francesco Bagnaia keluar sebagai pemenang diikuti Fabio Quartararo dan Jack Miller.
Start dari posisi kelima, pembalap asal Prancis itu sempat keteteran pada awal balapan di Sirkuit Red Bull Ring.
Namun, pembalap berjuluk El Diablo itu tetap konsisten dan meminimalisir kesalahan.
Suhu ban sudah optimal, Fabio Quartararo secara perlahan menyodok ke depan memperbaiki posisinya.
Masuk 12 Lap terakhir, Fabio Quartararo merebut posisi ketiga usai Jorge Martin (Pramac Racing) melebar di Tikungan kedua.
Selanjutnya, Quartararo mengamankan posisi kedua setelah menyalip Jack Miller di tikungan 2.
"Salah satu balapan terbaik saya, tapi ini balapan yang sulit," kata Quartararo dikutip OtoRace.id dari laman resmi MotoGP.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR