OtoRace.id - Tim satelit utama dari Ducati, Prima Pramac Racing mengumumkan masih akan mempertahankan duet Johann Zarco dan Jorge Martin untuk MotoGP 2023.
Johann Zarco dan Jorge Martin sama-sama mendapatkan satu tahun perpanjangan kontrak di Prima Pramac Racing usai performanya yang apik di musim ini
Secara fasilitas Johann Zarco dan Jorge Martin pun masih sama seperti musim ini, sama-sama mendapatkan fasilitas layaknya pembalap pabrikan meski di Prima Pramac Racing.
"Sebagai Pimpinan Tim, saya sangat senang dan dengan bangga masih bisa memiliki Johann Zarco dan Jorge Martin di kubu saya musim depan," tutur Paolo Campinoti.
"Keduanya bukan hanya sekadar pembalap berbakat, tetapi juga sosok yang sangat baik sebagai pria dan sebagai teman," lanjutnya dalam rilis Pramac Racing Official.
"Kami yakin dengan duet keduanya, kami bisa terus mendapatkan hasil-hasil yang sangat bagus, juga menyelesaikan musim ini dengan hasil yang baik," tambahnya.
Ini seperti yang sudah dijanjikan Ducati Corse kalau selepas MotoGP Austria 2022, mereka akan mengumumkan skuat utama pembalapnya untuk MotoGP 2023.
Hingga akhirnya diumumkan kalau Enea Bastianini dipilih sebagai rekan setim Francesco Bagnaia di tim utama, Ducati Lenovo Team.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Enea Bastianini Resmi Jadi Rekan Setim Francesco Bagnaia di MotoGP 2023
Tak pelak, Jorge Martin dan Johann Zarco sama-sama akan menggunakan Ducati Desmosedici GP23 musim depan.
Sejauh ini pula duet Johann Zarco dan Jorge Martin adalah duet yang paling awet karena bertahan bisa lebih dari dua tahun.
Kini bursa transfer pembalap MotoGP musim depan hampir lengkap, tinggal beberapa tim saja yang masih belum lengkap.
Baca Juga: Audi Resmi Gabung F1 2026 dan Umumkan Tim Sebelum Akhir F1 2022
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | pramacracing.com |
KOMENTAR