Baca Juga: Miguel Oliviera Beberkan Alasan Gabung RNF Racing Aprilia di MotoGP 2023
Namun, Oliviera mengaku tidak menyimpan rasa dendam oleh tim yang telah membesarkan namanya itu.
"Setelah enam tahun yang sukses, saya tidak meninggalkan KTM dengan dendam," kata Oliveira dikutip OtoRace.id dari Speedweek.
Lebih lanjut, pembalap 27 tahun itu menjelaskan keinginannya gabung bersama Aprilia.
"Tapi motor lain sulit dinilai dari luar. Saat terpuruk, Anda selalu berpikir bahwa semua motor lain lebih baik dari milik Anda," jelas Miguel Oliveira
"Tapi melihat Vinales membantu saya menilai potensi Aprilia, karena dia datang ke Aprilia setelah empat setengah tahun di Yamaha," kisahnya.
"Sekarang secara teratur naik podium, Vinales tampil di level yang sangat bagus sejak awal," ucapnya.
Oliveira menjelaskan perubahan memerlukan harapan dan kepercayaan atas kariernya di masa depan.
Dia pun akan memberikan penampilan terbaiknya untuk bisa membayar kepercayaan Aprilia kepadanya.
"Setiap perubahan tim didasarkan pada harapan dan kepercayaan. Saya akan berusaha untuk membayar Aprilia atas kepercayaan dan investasi mereka," pungkasnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR