OtoRace.id - Andi Gilang alias Andi Farid Izdihar menjalani Race 1 SS600 ARRC Malaysia 2022 di sirkuit alias litar Sepang (8/1).
Andi Gilang memulai start dari posisi terdepan di Race 1 SS600 ARRC Malaysia 2022 yang merupakan seri ke-4 di musim ini.
Selepas start Race 1 SS600 ARRC Malaysia 2022, Andi Gilang langsung melaju menuju Tikungan 1 sirkut Sepang.
Start yang mulus, membuat pembalap tim Astra Honda Racing Team (AHRT) keluar sebagai pembalap pertama dari Tikungan 1.
Selepas itu, pembalap asal Bulukumba, Sulawesi Selatan ini langsung membuat jarak dengan pembalap di belakangnya.
Lap pertama dari 10 lap yang harus dilalui, Andi Gilang masih memimpin jalannya lomba diikuti Azroy Hakeem Anuar dari Boon Siew HONDA Racing Team di posisi 2.
Tampil mendominasi, Andi Gilang pun terus membuat jarak dengan Honda CBR600RR miliknya di lap berikutnya.
Pasalnya, hingga lap ke-2, Andi Gilang mampu membuat jarak hingga 1,275 detik dari Azroy Hakeem Anuar di belakangnya.
Menjadi menarik, malah Azroy Hakeem Anuar harus bertarung dengan rekan setimnya, yaitu Md Helmi Azman.
Baca Juga: Hasil Race 1 AP250 ARRC Malaysia 2022 - Adenanta Putra Juara, Pembalap Indonesia Sapu Bersih Podium
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR