OtoRace.id - Andi Gilang menjadi salah satu pembalap Indonesia selain Irfan Ardiansyah dan Galang Hendra Pratama yang berlaga di Race 2 SS600 ARRC Malaysia 2022 (9/10).
Menjadi menarik, Race 2 SS600 ARRC Malaysia 2022 juga menjadi penting bagi Andi Gilang (Astra Honda Racing Team) jika ingin mengejar gelar Juara Asia SS600 2022.
Pasalnya hingga jelang Race 2 SS600 ARRC Malaysia 2022 ini, poin Andi Gilang dengan Md Helmi Azman di Klasemen sementara hanya berjarak 11 poin saja.
Namun sayang, selepas start Andi Gilang harus mengalami crash di Tikungan 1 akibat mengalami kontak fisik dengan pembalap Thailand, Ratthapong Wilairot.
Dengan kondisi ini, Andi Gilang akhirnya harus terjerembab ke gravel bersama pembalap Ratthapong Wilairot.
Meski berusaha masuk kembali ke sirkuit, namun sayangnya Andi Gilang mengalami kerusakan di bagian belakang motor Honda CBR600RR miliknya.
Akhirnya Andi Gilang harus ke paddock untuk memperbaiki motornya sekaligus mengganti helm sebelum melanjutkan balap demi meraih poin.
Sementara itu, Irfan Ardiansyah yang juga rekan setim Andi Gilang ini berhasil masuk ke posisi 3 dan bertarung untuk podium di litar Sepang.
Galang Hendra Pratama dari Yamaha Racing Indonesia berhasil merangsek ke posisi 7 dan mencoba peruntungannya untuk meraih podium.
Baca Juga: Hasil Race 2 AP250 ARRC Malaysia 2022 - Herjun Atna Firdaus Juara, Pembalap Indonesia Mendominasi
Hingga lap ke-3, Azroy Hakeem Anuar dari Boon Siew HONDA Racing Team (Malaysia) memimpin jalannya lomba sementara Irfan Ardiansyah turun ke posisi 5.
Andi Gilang yang kembali memasuki sirkuit Sepang kini berada di posisi 15 dengan tertinggal hampir 2 lap dari Azroy Hakeem Anuar.
Jika dirinya mampu finish, itu artinya Andi Gilang akan menambah 1 poin untuk di klasemen.
Tetapi sayangnya, pesaing terdekat pembalap Astra Honda Racing Team tersebut, Md Helmi Azman (Boon Siew HONDA Racing Team) berada di posisi 2.
Hingga 2 lap terakhir, dua pembalap Indonesia masih berada di 10 besar, yaitu Galang Hendra Pratama di posisi 7 dan Irfan Ardiansyah di posisi 6.
Sementara, Andi Gilang masih tertahan di posisi 15.
Lap terakhir, Md Helmi Azman akhirnya berhasil mengambil posisi terdepan dari Azroy Hakeem Anuar di Tikungan 1.
Meski rekan setim, keduanya tetap bertarung untuk podium pertama hingga saling berganti memimpin jalannya balap.
Akhirnya, Azroy Hakeem Anuar pun berhasil mengatasi serangan Md Helmi Azman untuk meraih finish pertama.
Dengan begitu, pesaing terdekat Andi Gilang di Klasemen tersebut (Helmi Azman) finish di posisi 2 dan hanya meraih 20 poin.
Artinya, setelah race 2 SS600 ARRC Malaysia 2022 ini, Andi Gilang tertinggal 32 poin dari Helmi Azman.
Persaingan Juara Asia SS600 2022 kembali melebar.
Namun dengan satu seri tersisa, setidaknya masih ada peluang bagi Andi Gilang untuk bersaing dalam perebutan gelar Juara Asia SS600 2022.
Pasalnya, masih ada 50 poin untuk diperebutkan dengan dua race yang akan dipentas.
Berikut Hasil Race 2 SS600 ARRC Malaysia 2022 (9/10):
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR