Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Malaysia 2022

Tetsuta Nagashima Kembali Menggantikan Takaaki Nakagami di MotoGP Malaysia 2022

Eka Budhiansyah - Rabu, 19 Oktober 2022 | 08:04 WIB
Tetsuta Nagashima menggantikan Takaaki Nakagami di MotoGP Malaysia 2022
MotoGP
Tetsuta Nagashima menggantikan Takaaki Nakagami di MotoGP Malaysia 2022

OtoRace.id - Tetsuta Nagashima kembali dipilih LCR Honda untuk gantikan Takaaki Nakagami di MotoGP Malaysia 2022 pekan ini (21-23/10).

Tetsuta Nagashima dipilih LCR Honda untuk menggantikan Takaaki Nakagami di MotoGP Malaysia 2022 lantaran dirinya juga merupakan test rider dari HRC.

Sebelum MotoGP Malaysia 2022, Tetsuta Nagashima telah menggantikan Takaaki Nakagami di dua seri sebelumnya.

Ya, pembalap Jepang ini sudah menggantikan rekan senegaranya di MotoGP Thailand dan MotoGP Australia 2022 lalu.

Untuk di MotoGP Thailand 2022 dirinya finish di urutan 22, sedangkan untuk di MotoGP Australia 2022 Nagashima berhasil finish di posisi 19.

Nagashima sendiri pernah ditunjuk untuk menjadi pembalap wildcard Honda di seri MotoGP Jepang 2022.

Namun sayangnya dirinya ketika itu tidak finish lantaran terjatuh.

Dengan begitu, setidaknya Nagashima yang sebelumnya pernah membalap ke kelas Moto2 ini, akan menjalani 4 seri MotoGP 2022 secara berturut.

Alasan mengapa Tetsuta Nagashima dipilih menjadi pengganti Takaaki Nakagami, juga karena saat ini kondisi pasca operasi dari Nakagami yang belum pulih sepenuhnya.

Baca Juga: Marc Marquez Jujur Contek Gaya Balap Casey Stoner di MotoGP Australia 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa