Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sedang Terpuruk di MotoGP, Alex Marquez Sebut Honda Kacau Gara-gara Marc Marquez

Nur Pramudito - Selasa, 29 November 2022 | 17:00 WIB
Sedang terpuruk di MotoGP, Alex Marquez Sebut Honda kurang percaya dengan pembalap selain Marc Marquez
MotoGP
Sedang terpuruk di MotoGP, Alex Marquez Sebut Honda kurang percaya dengan pembalap selain Marc Marquez

OtoRace.id - Pembalap anyar Gresini Racing, Alex Marquez menyalahkan Marc Marquez atas penurunan performa Honda dalam dua tahun terakhir di MotoGP.

Menurut Alex Marquez, Honda kurang percaya dengan pembalap selain Marc Marquez.

Marc Marquez diketahui sempat absen cukup lama membela Honda di MotoGP karena harus menjalani pemulihan pasca operasi humerus tangan kanan.

Karena hal tersebut, Repsol Honda hanya bisa mengandalkan Pol Espargaro di MotoGP.

Namun demikian The Baby Alien ternyata bukan hanya sekadar pembalap utama tim.

Marc Marquez juga sekaligus menjadi pemimpin Honda dalam pengembangan motor RC213V.

Hal ini diungkap sendiri oleh Alex Marquez yang telah berseragam Honda selama tiga musim.

Pemuda berusia 26 tahun itu mengakui Honda langsung kehilangan arah begitu Marc Marquez tak mengaspal.

"Memang benar, banyak momen pada musim ini atau pada 2021 saat Marc cedera, mereka kehilangan arah," kata Alex dikutip OtoRace.id dari GPOne.

Baca Juga: Tetap Cepat Setelah Dihantam Cedera, Fabio Quartararo Hormati Marc Marquez yang Punya Mental Kuat

"Mereka sudah terbiasa memiliki Marc Marquez sebagai pemandu, dan hilangnya dia membuat keadaan goyah," ujarnya dilansir dari GPOne.

Dalam keadaan tersebut, Honda seharusnya meminta pendapat dan saran dari pengguna RC213V lain.

Walau demikian, Alex merasa kurang berguna bagi pabrikan berlogo sayap tunggal karena mereka enggan memberikan kepercayaan penuh.

"Di banyak kesempatan, mereka menghadapi momen kritis dan saya ada di sana. Saya ada untuk membantu," terangnya.

"Mereka tak mendapat banyak hal dari saya, atau saya kurang menolong. Tetapi, itu karena mereka tak memberikan apapun,"" sambung Alex.

Kondisi ini membuat Alex Marquez semakin ingin angkat kaki dari Honda.

Padahal pemuda asal Spanyol bermaksud untuk membantu pabrikan asal Jepang.

"Saat-saat itu membuat saya merasa di tempat yang salah. Saya tidak pernah berada di posisi yang bagus atau situasi yang membuat saya dipertimbangkan untuk memberi masukan," Alex mengakhiri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : GPOne.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa