Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Curhat, Franco Morbidelli Sakit Hati Baca Komentar Jahat Penggemar saat Performanya di MotoGP Terjun Bebas

Nur Pramudito - Kamis, 1 Desember 2022 | 20:05 WIB
Curhat, Franco Morbidelli sakit hati baca komentar jahat para penggemar saat performanya di MotoGP sedang menurun
MotoGP
Curhat, Franco Morbidelli sakit hati baca komentar jahat para penggemar saat performanya di MotoGP sedang menurun

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli, curhat soal kariernya di MotoGP.

Franco Morbidelli mengaku merasa sakit hati mendapat komentar buruk fans saat penampilannya di MotoGP menurun.

Membela tim pabrikan Yamaha, Franco Morbidelli menjalani MotoGP 2022 dengan buruk.

Pembalap asal Italia itu hanya mampu mengais 42 poin dari 20 balapan MotoGP 2022 sehingga finis di urutan ke-19 klasemen akhir.

Itu artinya, Franco Morbidelli berselisih 206 poin dari rekan setimnya, Fabio Quartararo yang menjadi runner-up MotoGP 2022.

Pencapaian terbaik Morbidelli musim ini adalah finis ke-7 dalam balapan basah di Sirkuit Mandalika, Indonesia.

Setelah itu, Murid Valentino Rossi itu baru bisa tembus 10 besar lagi dalam balapan seri terakhir di Valencia.

Catatan tersebut jelas sangat mengecewakan karena Yamaha Morbidelli yang merupakan runner-up MotoGP 2020 dan sukses memenangkan tiga balapan.

Oleh karena itu, komentar buruk pastinya sering didapat rider berusia 27 tahun itu dari para penggemarnya selama MotoGP 2022.

Baca Juga: Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli Harus Sabar, Yamaha Janjikan Motor Lebih Kompetitif Untuk MotoGP 2023

Dia pun tak memungkiri sakit hati jika mendengar hal itu, walaupun menurutnya itu adalah sesuatu yang tidak penting dan harus segera disingkirkan.

"Komentar dari para penggemar jauh lebih baik dan membuat Anda merasa jauh lebih baik ketika itu positif," kata Morbidelli dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Ketika itu negatif, itu hanya akan membuat diriku terluka," sambung Morbidelli.

"Itu adalah rasa sakit yang perlu disingkirkan sesegera mungkin. Komentar semacam itu tidak penting, meskipun mungkin masuk akal," tambahnya.

"Hanya komentar positif yang penting karena komentar positif menembus ke hati Anda. Komentar negatif juga, tetapi Anda harus menghancurkannya dengan sangat cepat," tutupnya

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa