OtoRace.id - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez berpesan kepada Joan Mir untuk wajib menang di MotoGP 2023.
Seperti diketahui, Tim Repsol Honda akhirnya meluncurkan livery motor Marc Marquez dan Joan Mir untuk MotoGP 2023.
Marc Marquez dan Joan Mir hadir di peluncuran Honda RC213V tim Repsol Honda untuk MotoGP 2023 di Campus Repsol, kota Madrid, Spanyol, pada Rabu (22/2).
Selanjutnya, Marc Marquez menyatakan membela Repsol Honda berarti memiliki kewajiban untuk meraih kemenangan dalam balapan.
Joan Mir datang ke Repsol Honda musim ini setelah Suzuki Ecstar secara mendadak memutuskan hengkang dari MotoGP pada akhir 2022 lalu.
Kini benar-benar berseragam oranye, Joan Mir pun disebut Marc Marquez harus tampil kuat, karena Repsol Honda pasti menginginkan hasil terbaik dari kedua ridernya.
"Kalau salah satu rider Repsol Honda tak bisa menang, maka yang satu lagi harus menang!," kata Marquez dikutip OtoRace.id dari Speedweek.
"Jadi, kami berdua harus bisa memenangkan balapan. Jika Anda memakai seragam Repsol Honda, maka Anda harus menang. Itu kewajiban," ujar Marquez.
Di lain sisi, Marquez mengaku angkat topi kepada Mir, yang menurutnya menjalani proses adaptasi yang cukup baik dengan RC213V selama masa tes.
Baca Juga: Tim Repsol Honda Resmi Perkenalkan Livery Motor Marc Marquez dan Joan Mir Untuk MotoGP 2023
Usai empat tahun mengendarai Suzuki GSX-RR, Mir menduduki posisi 12 dalam tes pramusim di Sepang, Malaysia, bersama Honda, yakni dua posisi di belakang Marquez.
"Joan datang dari pabrikan berbeda, tetapi di tes Valencia dan Malaysia, kami menuju arah yang sama dengan umpan balik kami," ungkap Marquez.
"Saya pun sangat berharap kami bakal bertarung dalam balapan, memperebutkan posisi-posisi top," lanjut Marquez.
Marquez, Mir, dan semua pembalap akan kembali turun lintasan dalam tes pramusim MotoGP 2023 kedua yang digelar pada 11-12 Maret 2023 di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal.
Trek ini juga akan menggelar seri pertama MotoGP 2023 pada 24-26 Maret mendatang.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR