OtoRace.id - Pembalap tim Avintia Racing, Tito Rabat, menandatangani kontrak 2 tahun untuk bertahan sampai MotoGP 2021.
Selain itu, yang cukup mengagetkan, Tito Rabat dan tim Avintia mengungkap sudah deal memakai motor terbaru mulai musim 2020 setelah sebelumnya selalu memakai motor yang lebih tua.
Pada awalnya banyak pihak hanya kaget mengira Tito Rabat akan memakai motor Ducati terbaru.
Tapi lama kelamaan, ada dugaan lain dari beberapa pihak.
(Baca Juga: Pembalap MotoGP yang Doyan Rendang Ini Adalah Anak Pemilik Sirkuit Brno MotoGP Ceko Akhir Pekan Ini)
Rabat dan Avintia sama sekali tidak mengatakan atau mengonfirmasi soal motor Ducati terbaru untuknya di musim depan.
Hal itu membuat spekulasi ada kemungkinan Avintia Racing berpindah pabrikan di musim depan.
Sebelumnya Avintia Racing memang tidak menampik bahwa ada peluang timnya akan ganti merek motor pabrikan lain.
Jika benar, kira-kira bakalan pakai motor apa ya?
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
KOMENTAR