Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Dream Cup

Bangga! Afridza Munandar Raih Lifetime Achievement di Honda Champions Night

Didit Abdillah - Minggu, 24 November 2019 | 22:05 WIB
Afridza Munandar meraih gelar Lifetime Achievement dan diterima oleh orangtuanya.
DAB/OtoRace
Afridza Munandar meraih gelar Lifetime Achievement dan diterima oleh orangtuanya.

OtoRace.id - Malam penghargaan Honda Champions Night di Bandung, Jabar (24/11) menutup Honda Dream Cup (HDC) tahun ini. 

Dalam malam penghargaan bagi insan tim dan pembalap Honda itu, juga digelar momen penghargaan untuk almarhum Afridza Munandar

Afridza Munandar yang meninggal saat ATC Malaysia memang besar di Honda. 

Terlebih ia juga merupakan pembalap seeded dari tim ART Jogjakarta. 

(Baca Juga: Datang ke Jakarta, Mick Doohan Sebut Marc Marquez Bisa Juara Dunia Pakai Motor 2-Tak atau 4-Tak)

Penghargaan bagi Afridza Munandar itu diterima oleh kedua orang tuanya yang datang langsung dari Tasikmalaya, Jabar. 

"Kami selaku keluarga dari Afridza mengucapkan terimakasih yang sedalam-dalamnya kepada Honda, Tim, dan Media yang sudah membantu Almarhum dalam karier balapnya," ujar Sri Wedari Ersa, Ibu dari Afridza Munandar. 

"Semoga Afridza bisa menjadi inspirasi bagi para pembalap muda yang kini masih berkembang dan sedang terus belajar," sambungnya. 

Afridza memang pembalap yang terus mengharumkan tempat ia bernaung. 

(Baca Juga: Terlalu Padat, Jack Miller Minta Tes MotoGP di Valencia Dihapus)

Mulai dari membanggakan tim, membanggakan Jabar, membanggakan Honda, dan yang pasti Indonesia. 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : OtoRace.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa