Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejurnas Sport

Ultraspeed Racing Belum Tentu Ramaikan Kejurnas IMS 2020, Tapi Coba Ajang Baru

Didit Abdillah - Rabu, 19 Februari 2020 | 12:00 WIB
Ultraspeed Racing belum memastikan diri ikut Kejurnas IMS atau tidak di musim ini.
DAB/OtoRace
Ultraspeed Racing belum memastikan diri ikut Kejurnas IMS atau tidak di musim ini.

OtoRace.id - Di akhir musim 2018, Ultraspeed Racing (USR) menyatakan vakum untuk balap Kejurnas Sport di tahun 2019. 

Namun hal itu berbarengan dengan Kejurnas Sport yang memang tidak diselenggarakan sepanjang 2019. 

Pada 2020, Kejurnas Sport kembali digelar, tetapi dengan nama dan promotor yang baru, yaitu Kejurnas Indonesia Motorsport Series (IMS). 

"Tapi USR belum tentu ikut Kejurnas IMS atau tidak, soalnya dari manajemen tim ingin mencari sesuatu yang baru saja," kata Adi Lim, Manajer Tim USR. 

(Baca Juga: Soal Kasus Doping, Andrea Iannone Ternyata Dibela Bos MotoGP)

"Kalau pun ikut, mungkin nanti tidak akan terikat, jadi hanya ikutan per seri aja," sambungnya. 

Tidak fokus ikut Kejurnas Sport di tahun ini juga karena citra bisnis yang ada di dalam USR. 

Ultraspeed Racing saat turun di Kejurnas Sport 250 musim 2018
DAB/OtoRace
Ultraspeed Racing saat turun di Kejurnas Sport 250 musim 2018

Pasalnya tim yang bermarkas dan ada bengkel di Daan Mogot, Jakbar itu lebih fokus pada urusan motor matic. 

Tak pelak, kalau ikut Kejurnas IMS maka citra bengkel ini akan lebih dekat dengan motor sport, bukan motor matic. 

(Baca Juga: Manual Tech dan A.M Fadly Resmi Ikut ARRC 2020, 'Didukung' Pelumas Prancis)

"Kalau ikut balapan, kita akan ikut Drag Bike, pakai mesin Yamaha XMAX 350 cc," sahut Adi. 

"Karena mesinnya besar dan udah kita niatin, jadinya bisa ikut kelas FFA dan di waktu 7 detikan," lanjutnya. 

Sebab jika bisa membangun motor matic dengan power besar dan menang, jelas akan berpengaruh juga pada citra bengkelnya.

Baca Juga: BREAKING NEWS: KTM Resmi Launching Livery RC16 Untuk Musim MotoGP 2020

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : OtoRace.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa