Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Ducati Akan Putuskan Posisi Pembalap Tim Pabrikan Tanpa Jalannya Balap

Eka Budhiansyah - Jumat, 8 Mei 2020 | 16:30 WIB
Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci belum menerima perpanjangan kontrak dari Ducati untuk MotoGP 2021-2022
MotoGP
Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci belum menerima perpanjangan kontrak dari Ducati untuk MotoGP 2021-2022

OtoRace.id - Tak seperti tim pabrikan lain, Ducati masih belum menentukan komposisi pembalapnya untuk musim MotoGP 2021-2022.

Yamaha dan Suzuki, sudah memastikan masing-masing pembalapnya untuk dua musim kedapan.

Begitu juga dengan Honda yang sudah memastikan Marc Marquez hingga 4 tahun ke depan berada di tim Repsol Honda.

Tentunya, Ducati harus memutuskan komposisi pembalap tim pabrikan secepatnya sebelum MotoGP yang rencananya akan baru dimulai hingga Juli 2020.

Baca Juga: Ungkap 10 Gaji Tertinggi Pembalap MotoGP Tahun 2019, Berapa Gaji Pembalap Idola Sobat?

"Kami berharap untuk menunggu beberapa balapan sebelum memutuskan arah mana yang akan diambil. Sayangnya, situasinya sedikit berbeda: kita harus memutuskan masa depan tanpa bisa membuat penilaian yang tepat," ujar Paolo Ciabatti dilansir dari GP-Inside.com.

Namun menjadi menarik lantaran Ducati tidak perlu mencari pembalap dari luar Ducati untuk saat ini.

Sebab, setidaknya selain Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci, Ducati juga masih memiliki Jack Miller dan Fransesco Bagnaia dan bahkan ada Johann Zarco dan Tito Rabat.

"Pilihan logis adalah melanjutkan dengan driver yang kami miliki. Davide Tardozzi dan Gigi Dall'IGna juga menegaskan bahwa pilihan harus dibuat di antara pembalap kami," tambah pria yang menjabat sebagai Sporting Director Ducati Corse ini.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : GP-Inside.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa