Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tahu Gak? MotoGP dan F1 Itu Berbagi Peran Dalam Menyampaikan Pesan Kemanusiaan

Didit Abdillah - Kamis, 30 Juli 2020 | 17:00 WIB
#RacingForThem jadi pesan dari pembalap MotoGP untuk semua tim medis di seluruh dunia
MotoGP
#RacingForThem jadi pesan dari pembalap MotoGP untuk semua tim medis di seluruh dunia

OtoRace.id - Dua kompetisi balap tertinggi, F1 dan MotoGP berbagi peran dalam menyampaikan dua pesan ke seluruh dunia.

Di F1, mereka menyuarakan anti rasisme yang menyeruak beberapa bulan lalu.

Khususnya untuk Lewis Hamilton yang menjadi satu-satunya pembalap berkulit hitam di F1.

Mercedes AMG Petronas sampai mengubah livery mereka dari perak menjadi hitam guna menyuarakan ini.

Baca Juga: Setelah Melihat Marc Marquez Melakukan Push Up, Fabio Quartararo: Saya Pikir Pria Ini Adalah Robot

Juga sebuah dukungan terhadap Lewis Hamilton yang mengalami isu rasialis di negara asalnya, Inggris sejak kecil.

"Kami mendukung gerakan di seluruh dunia agar terbebas dari masalah rasisme, kita semua hidup berdampingan," ujar Chase Carey, CEO F1 Group. 

"Lewis Hamilton sampai turun ke jalan untuk menyuarakan masalah ini. Ada baiknya kami bantu dengan cara F1," sambungnya dalam rilis resmi F1. 

Sedangkan MotoGP menyuarakan dengan tagar #RacingForThem atau balapan untuk mereka.

Baca Juga: Bos Petronas Sebut Valentino Rossi Adalah Seorang Rookie Musim Depan

Dalam hal ini, ‘mereka’ yang dimaksud adalah para tim medis dan semua ahli yang bekerja keras dalam memusnahkan Covid-19 dan menyembuhkan setiap pasien yang terkena paparan virus tersebut.

Sehingga dua pesan besar yang sedang jadi sorotan seluruh dunia saat ini bisa tersampaikan secara merata dari dua event balap paling besar. 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa