Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WorldSBK Indonesia 2021

Jelang WorldSBK Indonesia 2021, Toprak Razgatlioglu Buka Suara Soal Rumor ke MotoGP

Nur Pramudito - Kamis, 18 November 2021 | 11:34 WIB
 Toprak Razgatlioglu merespons rumor pindah ke MotoGP jelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika
Twitter/PataYamahaBRIXXX
Toprak Razgatlioglu merespons rumor pindah ke MotoGP jelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika

OtoRace.id - Pembalap Pata Yamaha, Toprak Razgatlioglu merespons rumor pindah ke MotoGP jelang WorldSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika, 19-21 November.

WorldSBK Indonesia 2021 jadi seri penentu bagi Toprak Razgatlioglu dan Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) yang tengah memburu gelar juara dunia.

Di tengah peluang juara itu, rumor tawaran bagi Toprak Razgatlioglu pindah ke MotoGP muncul.

Akan tetapi, Toprak Razgatlioglu menilai gelar juara WorldSBK saat ini lebih penting ketimbang menguji motor MotoGP milik Yamaha, YZR-M1.

Baca Juga: Bikin Paling, Livery Gresini Racing Ducati di Test MotoGP Jerez Gak Ada Sponsor Indonesia

Sebelumnya Toprak dijadwalkan melakukan uji coba YZR-M1 di Sirkuit Jerez, Spanyol akhir pekan ini.

Namun, jadwal tes MotoGP Jerez tabrakan dengan seri WorldSBK Indonesia 2021.

"Saya sempat ngobrol dengan Yamaha. Dan saya katakan bahwa tes MotoGP tidak begitu penting saat ini, saya lebih memilih fokus pada Kejuaraan WorldSBK," ujar Toprak dikutip OtoRace.id dari Corsedimoto.

"Saya berharap kami akan memenangkan kejuaraan WorldSBK," jelasn Toprak.

Baca Juga: Scott Redding Bagikan Cerita Bermakna Saat Bertemu Bocah Lombok Jelang WorldSBK Indonesia 2021

"Saya akan menguji motor MotoGP saya tidak tahu kapan, tapi mungkin akan menjadi tes awal musim. Mungkin dengan motor Cal Crutchlow (tes rider Yamaha)," ucap Toprak menambahkan.

Toprak dipilih jadi salah satu pembalap penguji motor MotoGP Yamaha karena karakter membalapnya yang agresif, terutama saat pengereman.

Meski demikian, pembalap asal Turki memiliki standar tersendiri untuk pindah dari WorldSBK ke MotoGP.

Namun, Toprak hanya akan pindah ke MotoGP apabila mendapatkan motor resmi pabrikan.

Baca Juga: Pensiun Akhir Musim WSBK 2021, Chaz Davies Malah Jatuh Cinta Dengan Lombok, Tak Sabar Balap di Sirkuit Mandalika

"Jika saya tidak menyukai itu, saya akan tetap di WorldSBK. Jika saya tidak mendapatkan kontrak yang bagus, saya tidak akan pergi ke MotoGP," tegasnya.

"Saya juga butuh kontrak yang bagus di MotoGP. Saya ingin motor pabrikan," pungkas Toprak.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa