"Saya pikir itu bisa sangat gila, karena MotoGP juga memiliki banyak penggemar di sana," jelas Rins.
Lebih lanjut, Alex Rins membeberkan targetnya di MotoGP Mandalika.
"Kami ingin berada di puncak, memiliki kualifikasi yang baik, dan mencapai hari Minggu dalam posisi untuk menang," kisah Rns.
Pembalap bernomor motor 42 itu semakin yakin dapat meraih hasil terbaik karena Suzuki sudah merampungkan sejumlah masalah pada motor GSX-RR miliknya.
Itu menjadi modal bagus untuk menatap MotoGP Mandalika.
"Saya yakin tim telah menyelesaikan beberapa masalah yang kami deteksi dalam tes," tutup Rins.
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Motosan.es |
KOMENTAR