Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Franco Morbidelli Mulai Bangkit, Kesal Ditabrak Fabio Di Giannantonio di MotoGP San Marino 2022

Didit Abdillah - Selasa, 6 September 2022 | 12:05 WIB
Franco Morbidelli punya tanda-tanda mulai kembali kompetitif saat akhirnya balapan harus selesai lebih awal karena tabrakan.
MotoGP.com
Franco Morbidelli punya tanda-tanda mulai kembali kompetitif saat akhirnya balapan harus selesai lebih awal karena tabrakan.

OtoRace.id - Sejak mengalami cedera tahun lalu berdampak pada performa Franco Morbidelli yang menurun drastis. 

Sepanjang awal 2022, Franco Morbidelli kesulitan bersaing masuk 10 besar dan hanya fokus meraih point pada setiap balapannya. 

Padahal Franco Morbidelli adalah runner-up MotoGP 2020 yang membuatnya bisa memikat tim pabrikan Monster Energy Yamaha MotoGP. 

Pada MotoGP San Marino 2022 (2-4/9) lalu, Franco Morbidelli mulai bisa bersaing di dalam 10 besar kala balapan kandangnya. 

Namun tak berakhir indah kala ia harus mengalami tabrakan bersama Fabio Di Giannantonio pada empat lap awal MotoGP San Marino 2022. 

Rasa kesal jelas diutarakan Franco Morbidelli selepas balapan karena ia sudah mendapatkan ritme balapan yang ia inginkan. 

"Seperti banyak kesialan yang mengikuti saya sejauh ini, bahkan di saat saya sudah mendapatkan kondisi motor dan fisik yang saya butuhkan," tutur Franco Morbidelli. 

"Saya terjatuh saat sudah masuk ke 10 besar, Fabio Di Giannantonio terjatuh dan saya tidak punya ruang untuk menyelamatkan diri," imbuhnya dikutip dari Corsedimoto. 

Banyak yang mempertanyakan sebenarnya masalah pada Franco Morbidelli itu meliputi kondisi motor atau kondisi fisik?

Baca Juga: Komentar Max Verstappen Usai Dominasi F1 Belanda 2022 dan Berpeluang Juara Dunia Lebih Cepat

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa