Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jorge Martin Bantah Performanya Anjlok Karena Gagal Gabung Tim Pabrikan Ducati di MotoGP 2023

Nur Pramudito - Minggu, 11 September 2022 | 06:06 WIB
Jorge Martin bantah performanya anjlok di MotoGP San Marino 2022 karena tidak terpilih jadi pembalap tim pabrikan Ducati di MotoGP 2023
MotoGP
Jorge Martin bantah performanya anjlok di MotoGP San Marino 2022 karena tidak terpilih jadi pembalap tim pabrikan Ducati di MotoGP 2023

Baca Juga: Jorge Martin Akui Kecewa Gagal Gabung Tim Pabrikan Ducati di MotoGP 2023

"Namun, saya kira bukan karena itu. Saya menjalani tes dengan baik, tim gembira. Ducati gembira," sambungnya.

"Saya hanya fokus kepada diri sendiri dan menjadi kompetitif dengan motor sama seperti lain," kisahnya.

Martin pun mengakui bahwa, dirinya memang kesulitan dalam setiap sesi MotoGP San Marino 2022.

"Saya kira itu akhir pekan paling menyulitkan dalam karier MotoGP saya. Saya kesulitan di semua sesi," ungkapnya.

Selepas balapan yang diklaim sangat menyulitkan, Jorge Martin melakoni tes MotoGP Misano untuk mencari beberapa penyebab masalahnya.

"Hari pertama tes cukup bagus, kami meningkatkan set-up dan feeling keseluruhan dengan motor. Saya menaikkan kecepatan dan mencetak waktu lap terbaik di Misano," imbuhnya.

Pada hari kedua tes MotoGP Misano 2022, Martin menguji ban dan memaksimalkan paket aerodinamika yang sudah ada.

"Tidak ada perangkat baru yang dicoba, hanya perangkat aerodinamika dari tahun lalu untuk dipahami, di mana kami bisa berkembang untuk masa depan. Namun, saya senang itu kompetitif," tuturnya

"Kami memang tidak melakukan time attack, namun kecepatan sudah cukup bagus. Itu kenapa saya menantikan Aragon," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa