Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WSBK Indonesia 2022

MGPA Berikan Promo Menarik Pembelian Tiket WSBK Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika

Nur Pramudito - Jumat, 28 Oktober 2022 | 17:00 WIB
MGPA menawarkan promo menarik pembelian tiket WSBK Indonesia 2022 bagi masyarakat yang ingin menyaksikan langsung balapan di Sirkuit Mandalika
MGPA
MGPA menawarkan promo menarik pembelian tiket WSBK Indonesia 2022 bagi masyarakat yang ingin menyaksikan langsung balapan di Sirkuit Mandalika

Baca Juga: Update Klasemen WSBK 2022 - Alvaro Bautista Bisa Juara Dunia di WSBK Indonesia 2022, Ini Syaratnya

Antara lain adalah promo khusus untuk pembelian tiket WSBK Indonesia 2022 bagi warga NTB yang punya Kartu Tanda Penduduk (KTP) NTB dengan diskon hingga sebesar 50 persen.

"Sementara pembelian tiket melalui GO.TIKETAPASAJA.COM untuk mendapatkan diskon spesial dengan promo beli tiket pakai kode 'GAJIANOK'," tulis Priandhi Satria.

"Pembelian tiket melakui Loket.com dengan promo cashback 10% bayar pakai Link Aja yang berlaku pada tanggal 25-30 Oktober 2022," sambung Priandhi

"Serta promo diskon 30% untuk pembelian semua kategori tiket yang berlaku 25 Oktober-13 November 2022," jelas Priandhi.

Selain itu, melalui aplikasi Xplorin, tersedia juga promo tiket bundling dengan pake 4 hari 3 malam, 11-14 November 2022, sudah termasuk tiket WSBK di Premium Grandstand J/K (Weekend Pass).

Sebagai informasi, seluruh pembelian tiket WSBK Indonesia 2022 bisa dilakukan melalui saluran penjualan resmi tiket secara online via aplikasi Xplorin dan mitra tiket.

Antara lain adalah aplikasi Livin’ by Mandiri, Loket, Gotix, Tiket.com, Tokopedia, Shopee, Blibli, tiketapasaja.com, BRImo, BookMyShow.com, Bank NTB Syariah dan travel agent lokal.

MGPA juga mengakomodasi pembelian tiket secara offline melalui loket yang berlokasi di Red Gate Sirkuit Mandalika dan Mall Epicentrum Mataram serta mobile ticketing yang berkeliling di area Lombok.  

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : ITDC.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa