"Ia melakukannya untuk melawan Casey Stoner dan sangat sering melawan saya juga. Butuh waktu cukup lama buat saya untuk mengubah pendekatan saya," tuturnya.
Sementara itu, rival Rossi lainnya, Jorge Lorenzo, menjabarkan secara detail bagaimana Rossi memang berniat menutup pergerakan pembalap lainnya.
"Dia mempersiapkan motornya untuk mengerem belakangan," ujar Jorge Lorenzo, menjelaskan siasat Rossi.
"Ia mengutak-atik bagian depan motornya sehingga bisa mengerem dengan tetap menggeber gas," kisahnya.
"Lalu dia akan mengerem lebih lambat ketimbang pembalap lainnya. Contoh paling nyata terjadi di MotoGP Catalunya 2009," ungkap Jorge Lorenzo.
"Mustahil untuk menyalipnya di tikungan karena dia mengerem 15 meter lebih lambat ketimbang pembalap lainnya," tutur Lorenzo memungkasi.
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | GPOne.com |
KOMENTAR