Max Verstappen sudah memimpin dengan jarak yang cukup jauh, sehingga butuh usaha bagi Lewis Hamilton untuk mengejarnya.
Ritme kedua pembalap ini terbilang mirip, sehingga Lewis Hamilton hanya memangkas sekitar 0,2 detik setiap lapnya, padahal hanya tertinggal 6 detik sejak lap 10.
Hingga lap ke-28, Lewis Hamilton sudah berada 0,9 detik di belakang rival perebutan gelar juara dunianya itu.
Lap ke-40, Hamilton dan Verstappen sama-sama melakukan pit stop, hanya saja ban yang digunakan Hamilton adalah ban keras dan Verstappen lunak.
Suhu udara lebih menguntungkan ban keras, sehingga Verstappen lebih cepat menurun performanya setelah balapan berlalu delapan lap.
Keduanya mulai bersitegang sampai nyaris tabrakan, hingga steward menyatakan kejadian ini murni insiden balap.
Lap ke-58, Lewis Hamilton ambil alih posisi pertama dan kian meninggalkan Max Verstappen di sisa 13 lap.
Ban pembalap asal Belanda itu kian tergerus, sehingga ia tidak bisa melakukan banyak perlawanan.
Hingga balapan selesai, Lewis Hamilton yang start dari posisi 10 berhasil jadi pemenang. Verstappen di podium kedua nyaris disusul oleh Valtteri Bottas.
Selisih angka di klasemen sementara kini terpotong lima angka. Verstappen masih memimpin 14 poin dari Lewis Hamilton di peringkat kedua.
HASIL BALAP F1 BRASIL 2021
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR