Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil Race 2 UB150 ARRC Jepang 2022 - Motor Wahyu Aji Jebol, Murobbil Vitoni Nyaris Podium

Eka Budhiansyah - Minggu, 14 Agustus 2022 | 11:56 WIB
Race 2 UB150 ARRC Jepang 2022 di sirkuit Sugo (14/8)
TWMR
Race 2 UB150 ARRC Jepang 2022 di sirkuit Sugo (14/8)

Sayang 5 lap jelang finish, kendala teknis melanda pacuan Wahyu Aji sehingga membuatnya harus menepi ke lintasan dan tak bisa melanjutkan balap.

Asap putih terlihat keluar dari saluran buang Yamaha MX-King miliknya sebelum akhirnya harus pasrah tidak mampu menyelesaikan balap.

Perjuangan pembalap underbone asal Indonesia diteruskan Dimas Juli Atmoko dan Murobbil Vitoni (LFN HP969 Indonesia Racing Team) yang mampu masuk ke lima besar di tiga lap terakhir.

Mengandalkan slip streaming alias curi angin selepas chichane terakhir di sirkuit Sugo, sayangnya Murobbil Vitoni harus mengakui ketangguhan dari pembalap di depannya.

Pasalnya, Murobbil Vitoni atau akrab disapa Robby Sakera ini harus puas fnish di posisi 4 dan begitu juga rekan setimnya, Dimas Juli Atmoko di posisi 6.

Sedang jalannya balap berhasil dimenangkan oleh MD Izzat Zaidi MD Salehan dari Malaysia di tim Pitsbike JRT Oneway.

Baca Juga: Hasil Race 1 AP250 ARRC Jepang 2022 - Takahide Tanaka Juara, Pembalap Indonesia Nyaris Podium

Hasil Race 2 UB150 ARRC Jepang 2022 di sirkuit Sugo (14/8):

Hasil Race 2 UB150 ARRC Jepang
Hasil Race 2 UB150 ARRC Jepang
Hasil Race 2 UB150 ARRC Jepang
Hasil Race 2 UB150 ARRC Jepang

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa